Entri Populer

Rabu, 21 Januari 2015

Purwakarta Punya Air Mancur "Wing of Time"

PURWAKARTA - Ribuan orang memadati areal taman Situ Buleud di jantung kota Purwakarta. Di area seluas 2 hektare ini mereka berjubel memenuhi setiap pinggiran danau untuk menyaksikan peresmian air mancur “Wing of Time“ di taman Sri Baduga Situ Buleud. Air mancur yang didesain persis dengan Wing Of Time di Singapura ini memang memenuhi setiap pinggiran danau. Tak hanya itu, di bagian utara hingga selatan juga disambungkan oleh air mancur. Sementara tepat di tengah danau yang terdapat tugu bunga melati, juga dipenuhi air mancur. Acara diawali dengan upacara jurung 4 Kereta Kencana di Pendopo Purwakarta menuju lokasi di Taman Sri Baduga yang berjarak 1km. Bupati purwakarta, Dedi Mulyadi, memimpin upacara jurung kereta kencana ini. Semacam upacara mengarak 4 buah kereta kencana, Nyi Malati, Ki Jaga Rasa, Ki Sunda dan Kereta Gerobak Sapi hasil pertanian. Bupati Dedi mengatakan, Taman Sri Baduga ini tak lepas dari sejarah pembentukan Kabupaten Purwakarta. Konon, situ buleud adalah tempat pemandian badak-badak liar yang terdapat dalam mimpinya Dalem Sholawat, Bupati Pertama Purwakarta semenjak berpisah dengan kabupaten Karawang. "Jadi ini hasil tirakatnya bupati purwakarta pertama yang ingin memindahkan ibu kota Purwakarta ke sini (Sindangkasih). Jadi tempat ini harus terus kami rawat sebagai bagian sejarah purwakarta" tegas Dedi. Dedi tak menampik jika penataan Situ Buleud menjadi taman Sri Baduga juga bagian promosi wisata purwakarta. Menurutnya, pembangunan situ buleud dengan air mancur ini baru tahap pertama. Masih ada tahap berikutnya sehingga taman kota ini kedepan benar-benar menjadi kebanggaan dan ikon kota purwakarta yang patut diapresiasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar